Lowongan Teknisi PT BIMA Semarang Untuk SMK

Logkerja.id - Lowongan Teknisi PT BIMA, Semarang untuk pelamar yang telah menyelesaikan pendidikan minimal SMK

Profil singkat perusahaan:
PT Berkah Industri Mesin Angkat atau yang juga dikenal sebagai PT BIMA merupakan anak perusahaan PT BJTI Port dan tergabung dalam Grup Pelindo III. Sedangkan menurut sejarahnya PT BIMA telah berdiri sejak tahun 2015 dan memulai usahanya sebagai perusahaan manufaktur alat berat. Kemudian tumbuh dengan pesat hingga menambah kegiatan bisnis dalam bidang jasa pemeliharaan dan spare part supplier pada tahun 2017.

Adapun sertifikasi manajemen yang berhasil diraih oleh perusahaan diantaranya adalah ISO 9001:2015, ISO 45001:2018, ISO 140001:2015 dan SMK3 untuk meningkatkan kepercayaan dari para customer. Sedangkan wilayah kerja perusahaan tersebar di berbagai daerah mulai dari Banjarmasin, Terminal Teluk Lamong, BIma, Maumere, Tanjung Emas, Lembar, Gresik, Kupang, Sampit, Kotabaru, Kumai, Benoa, Tanjung Perak, Tanjung Intan.

Informasi alamat kantor pusat perusahaan:
PT Berkah Industri Mesin Angkat (BIMA)
Jl. Perak Barat No. 379
Surabaya, Jawa Timur
Website: ptbima.id

Untuk menunjang kinerja dan perkembangan perusahaan yang lebih baik, pihak manajemen membuka kesempatan yang seluas-luasnya bagi putra-putri bangsa untuk bergabung dengan menempati posisi serta kualifikasi sebagai berikut:

Lowongan Teknisi PT BIMA Semarang Untuk Lulusan Min SMK

1. TEKNISI AUTOMATION

Kualifikasi:

  • Laki-laki
  • Usia maksimal 30 tahun per 1 Oktober 2019
  • Minimal pendidikan SMK
  • Jurusan Teknik Elektro
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 1 tahun sebagai Teknisi Automation
  • Memahami troubleshooting pada alat-alat berat
  • Tidak buta warna
  • Tidak takut untuk bekerja di ketinggian
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Penempatan di Semarang

2. TEKNISI ELEKTRIK

Kualifikasi:

  • Laki-laki
  • Usia maksimal 30 tahun per 1 Oktober 2019
  • Minimal pendidikan SMK
  • Jurusan Teknik Elektro
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 1 tahun sebagai Teknisi Alat Berat
  • Memahami troubleshooting pada alat-alat berat
  • Tidak buta warna
  • Tidak takut untuk bekerja di ketinggian
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Penempatan di Semarang

3. TEKNISI MEKANIK

Kualifikasi:

  • Laki-laki
  • Usia maksimal 30 tahun per 1 Oktober 2019
  • Minimal pendidikan SMK
  • Jurusan Teknik Mesin
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 1 tahun sebagai Teknisi Alat Berat
  • Memahami troubleshooting pada alat-alat berat
  • Tidak buta warna
  • Tidak takut untuk bekerja di ketinggian
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Penempatan di Semarang

CARA MELAMAR PEKERJAAN:
Apabila anda memenuhi kualifikasi dan tertarik pada posisi yang sedang ditawarkan segera daftarkan diri anda secara online melalui link website yang ada di bawah ini:

Deadline lowongan:
Aplikasi lamaran anda ditunggu paling lambat sampai dengan tanggal 23 Oktober 2019.

Catatan penting:
1. Follow instagram @logkerja atau Telegram @logkerja untuk update info lowongan terbaru lainnya
2. Selama proses rekrutmen PT Berkah Industri Mesin Angkat tidak pernah bekerja sama dengan agen perjalanan/ travel manapun serta tidak pernah meminta sejumlah biaya kepada calon pelamar dengan alasan apapun

Hanya kandidat terpilih dan memenuhi kualifikasi yang akan diundang oleh tim rekrutmen untuk mengikuti tahapan selanjutnya. Demikian informasi lowongan Teknisi PT BIMA Semarang yang dapat kami sampaikan kepada rekan-rekan sekalian. Semoga sukses! [Logkerja]